Fashion dan beauty merupakan kedua hal yang berkaitan. Tidak
hanya make-up wajah yang memiliki peran penting, dalam dunia fashion cat
kuku pun menjadi penyempurna penampilan Anda. Pemakaian kutek pastinya akan mempercantik tampilan kuku. Namun
sayangnya bagi wanita muslim kutek hanya bisa diapakai saat tidak
menjalankan ibadah sholat. Pasalnya, kutek biasanya kedap udara dan air
sehingga menghambat masuknya air wudhu ke pori-pori. Namun saat ini sudah tersedia beberapa produk kutek halal. Sehingga pemakaiannya aman bahkan saat sholat sekalipun. Antara lain :
1. Inglot O2M Breathable Nail Enamel
Produk ini memang sudah ada sejak lama dengan
label cat kuku sehat. Di Indonesia sendiri produk ini juga banyak
diperbincangkan terutama ketika formulanya aman digunakan untuk wudhu.
Kutek ini diciptakan dari bahan polimer special yang bisa menembus udara
dan air. Teksturnya tidak mudah menggumpal dan tahan lama saat
digunakan.
Semakin banyak yang menyakini bahwa kutek ini
halal karena telah dibuktikan oleh seorang muslim Shakyh Mustafa Umar,
Director of Education & Outreach di Islamic Institute of Orange
Country di California. Ia melakukan uji coba terhadap produk kutek ini
yang dioleskan pada kertas penyaring kopi. Setelah cat kuku kering
kemudian di tetesi air. Ternyata air menyerap ke bawah kertas. Cat kuku
ini juga terdapat beberapa warna menarik untuk digunakan.
2.Tuesday in Love
Selain produk kutek dari Inglot O2m ada lagi
Tuesday in Love yang diklaim halal. Kutek ini bersifat water permeable
(mudah menyerap air). Produk ini juga menggunakan teknologi Micro-Pore
sehingga air mudah menyerap ke dalam kuku. Selain itu produk ini juga
tidak menggunakan bahan berbahaya seperti formaldehyde, toluene, DBP
(dibutyl phthalate) dan camphor. Kamu juga enggak perlu repot
membersihkan kutek dengan aseton, karena kutek ini mudah dikelupas
setelah kering. Pilihan warnanya juga beragam bisa disesuaikan dengan
pilihan.
3.SOPHi Nail Polish
SHOPi merupakan produk nail polish yang
diluncurkan oleh PT. Piggy Paint Indonesia. Nail polish ini juga
dirancang khusus untuk wanita muslim berlabel halal dan non toxic.
Sertifikat halal diperoleh dari IFANCA USA yang juga diklaim tidak
beracun dan berbau. Bahkan nail polish ini aman digunakan oleh ibu hamil
dan hypoallergenic sekalipun.
Bahan dasarnya terdiri dari 75% air dan tidak
mengandung alkohol, aseton, formaldehida, toluena, phthalates, befenil A
dan etil asetat. SOPHi juga termasuk salah satu produk organic dan
green kosmetik, breathable juga bisa diapakai buat wudhu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar